Senin, 22 September 2014

Cara Mengoptimalkan Ram Dengan Aplikasi Ram Manager Pro

Apa sih ram itu?
Menurut wiki, Ram adalah sebuah tipe penyimpanan komputer yang isinya dapat diakses dalam waktu yang tetap tanpa memperdulikan letak data tersebut dalam memori.

Apa fungsi ram pada smart phone android?
Ram ini sendiri memiliki fungsi yang sangat penting yaitu membantu mempercepat proses data dari android. So semakin besar kapasitas ram yang dimiliki maka kinerja nya pun akan semakin cepat.

Jadi selain prosessor ternyata ram juga memiliki peranan dalam menentukan kinerja android.
Kalau kamu adalah tipe pengguna hard multitasking atau hard gaming kamu akan ngerasain betapa keselnya waktu android jadi lelet atau bahkan sampe force close sendiri.
Tapi jangan kecewa dulu karna tiap peristiwa pasti ada hikmahnya. Disadari atau tidak, dengan ngegunain android lelet ternyata bakal melatih kesabaran kamu sampai ketingkat setengah dewa. Wkwkwkwk,..

Nah buat kamu para pengguna android dengan ukuran ram kecil jangan bersedih hati karena ternyata kinerja ram masih bisa di optimalisasi.
Berikut ini cara mengoptimalkan kinerja ram pada android dengan aplikasi ram manager pro

Silahkan download dulu ram manager pro size 315kb

Hentikan aplikasi yang sedang berjalan tapi tidak digunakan.
Cara melihat aplikasi yang sedang berjalan
- Masuk ke menu setting
- Pilih apps
- Geser ke tab running
Disitu akan muncul daftar aplikasi yang sedang berjalan, ram yang sedang digunakan dan sisa ram.

Cara menghentikan aplikasi yang sedang berjalan
- Pilih aplikasi yang ada di daftar aplikasi di tab running tadi. Disini androizer mengambil contoh aplikasi bbm.
- Klik bbm nanti akan muncul beberapa pilihan.
- Klik stop pada ke dua service tersebut.
Kini aplikasi bbm sudah berhenti. Sekarang lihat jumlah ram. Sudah mulai banyak sisanya kan.
Selain cara manual seperti di atas ada juga cara yang mudah dengan menggunakan aplikasi cleaner tambahan seperti 360 security. Penggunaannya simpel tinggal drag icon langsung beres.

Atur ram sesuai kebutuhan
- Jalankan aplikasi ram manager pro
- Pilih opsi yang kamu butuhkan. Misal ingin bermain game hd kamu harus memilih opsi hard gaming agar ram hanya difokuskan untuk game yang akan kamu buka.

Buat ram tambahan
- Masih di aplikasi ram manager pro.
- Scroll layar kebawah. Dan centang set on boot.
- Kemudian klik swap file. Nanti akan muncul pilihan lokasi swap file dan besarnya ukuran swap.
- Sesuaikan ukuran swap dengan kapasitas memory mu.
Disarankan memilih 128mb atau 256 mb.
- Klik confirm dan tunggu proses hingga selesai. Lamanya proses tergantung dari besarnya swap file yang dibuat. Sekitar 2-5 menit.
- Sekarang reboot android mu.

Cara merubah ukuran file swap yang sudah di buat
- Buka aplikasi ram manager pro
- Masuk swap file
- Pada kolom ukuran file pilih disable. Nanti file swap yang ada akan dihapus
- Sekarang pilih lagi ukuran file swap sesuai kebutuhan.
- Pilih confirm dan tunggu proses sampai selesai.
- Reboot lagi.

Tips:
- Sebaiknya gunakan micro sd card class 10. Agar saat membantu ram tidak lemot.
Untuk lebih jelasnya silahkan lihat gambar dibawah.
Jika cara mengoptimalkan ram di atas masih kurang ampuh. Kamu masih bisa menggunakan cara alternatif lain yang bisa kamu lakukan yaitu dengan mengganti ram android.
Caranya mudah kamu tinggal jual android mu yang lama kemudian beli android baru yang memiliki ram besar,.. wkwkwkwk,..

Semoga tips di atas berguna. Jika ada bagian yang kurang paham silahkan tulis pertanyaan di kolom komentar.















1 komentar:

Izin share :)
http://goo.gl/aPAs60

Reply

Popular Posts

Suara Android. Diberdayakan oleh Blogger.